IZI

Ini Bahaya Sering Meludah di Saat Sedang Berpuasa

ilustrasi (net)
Wartadakwah.net - Sobat pembaca, apakah sering merasakan ingin meludah di saat sedang berpuasa? Entah karena khawatir membatalkan puasa jika ada sisa makanan di mulut, atau karena merasa mulut tidak nyaman, ada sebagian orang yang jadi lebih sering meludah ketika berpuasa.

Berikut ini beberapa bahaya jika terlalu sering meludah di saat sedang berpuasa:

1.Cari tahu penyebab sering meludah, mungkin terkena sinusitis
Tenggorokan dalam keadaan normal, tidak memproduksi lendir. Namun keadaan tertentu dapat menyebabkan tenggorokan berlendir, seperti infeksi, iritasi, ataupun alergi. Oleh karena itu penting dicari tahu mengapa tenggorokan sering terasa tidak nyaman hingga merasa perlu meludah begitu sering, jangan-jangan karena adanya produksi lendir tersebut.

Namun, dari sekian banyak penyebab tenggorokan berlendir yang menahun, umumnya adalah akibat radang pada rongga sinus atau yang disebut dengan sinusitis. Sinusitis yang terjadi selama kurang dari empat minggu disebut sinusitis akut, umunya disebabkan oleh bakteri. Sedangkan bila lebih dari empat minggu disebut sinusitis kronis, dapat disebabkan oleh bakteri maupun jamur. 

Gejalanya bervariasi, salah satunya adalah tenggorokan seperti berlendir terus. Lendir yang dirasakan seperti jatuh dari langit-langit tenggorokan atau yang disebut post-nasal drip. Jika sudah terasa sangat mengganggu, perlu untuk segera melakukan pengobatan medis.

2.Bisa menyebabkan dehidrasi

Saking seringnya meludah, bisa-bisa mulut dan bibir terasa kering dan dehidrasi. Jika sedang dalam kondisi tidak berpuasa mungkin tidak mengapa, karena bisa segera minum air putih. Namun ketika berpuasa, kebiasaan terlalu sering meludah ini harus mulai diminimalisir kalau bisa dihentikan.

3.Membuat orang sekitar ilfil

Orang-orang sekitar yang melihat kita terlalu sering meludah akan merasa ilfil, apalagi kalau meludahnya sembarangan. Oleh sebab itu sebisa mungkin kebiasaan terlalu sering meludah dihilangkan.

4.Membuat sulit konsentrasi

Keseringan meludah karena merasa tidak nyaman di tenggorokan tentu saja akan membuat kita kesulitan berkonsentrasi. Oleh sebab itu, perlu mengetahui bahwa hukum menelan ludah ketika berpuasa tidaklah membatalkan puasa tersebut. Tidak perlu takut dan ragu jika menelan ludah akan membuat puasa kita batal.

Demikianlah, semoga bermanfaat.

Sumber: Ummi-online.com

Share this:

Post a Comment

 
Copyright © Warta Dakwah | Media Pencerah Umat. Designed by OddThemes